Isteri Hingga Anak Bupati Bangka Tengah Positif Covid-19 Jumat, 02/10/2020 | 13:23 Redaktur:
Foto: Juru Bicara Satgas COVID-19 Babel, Andi Budi Prayitno (Deni-detikcom)
BERITATIME.COM, Bangka Tengah - Bupati Bangka Tengah, Ibnu Saleh, dinyatakan positif terinfeksi virus Corona (COVID-19). Ibnu positif COVID-19 berdasarkan hasil tes swab.
"Pak Ibnu Saleh dinyatakan positif COVID-19, Kamis (1/10) sore. Saat ini yang bersangkutan masih dirawat di Ruang Isolasi RSBT Pangkalpinang," kata Juru Bicara Satgas COVID-19 Babel, Andi Budi Prayitno, kepada wartawan, Jumat (2/10/2020).
Ibnu dirawat di Rumah Sakit Bakti Timah (RSBT) Pangkalpinang sejak Minggu (27/9). Dia disebut baru selesai melakukan perjalanan ke luar daerah.
"Ada riwayat ke luar daerah. Beliau memiliki komorbid, ada keluhan dan gejala klinis seperti kondisi badan lemah (lemas). Sudah empat kali dilakukan swab test, kesatu dan dua negatif. Ketiga positif dan empat masih nunggu hasil," ujarnya.
Istri Bupati Ibnu juga dinyatakan positif COVID-19. Asisten rumah tangga (ART) dan dua ajudannya juga ikut terpapar virus Corona.
"Istri Bupati Bangka Tengah IM (58) dan ART inisial PW (53) terkonfirmasi positif COVID-19, Rabu (30/9). Sedangkan dua ajudan MAU (21), laki-laki, dan RR, perempuan, positif pada Kamis (1/10). Saat ini sedang diisolasi di Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Pemprov Babel," ujar Andi.
Anak ketiga dari Ibnu juga dinyatakan positif terkonfirmasi virus Corona (COVID-19). "Benar anaknya juga terkonfirmasi, cuma saya belum terima data labnya," ujarnya.(**)
Editor : Arif Hulu
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan WA ke 0858-3144-9896
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)